MANAJEMEN KAMERA PENGAWAS SEMAKIN MUDAH DAN AMAN DENGAN ZYXEL GS1350

CCTV atau kamera pengawas digital IP (Internet Protocol) saat ini semakin banyak digunakan dan perlahan mulai menggantikan kamera pengawas model analog. Kamera IP memiliki keunggulan karena bisa terhubung ke jaringan internet sehingga pengguna bisa memantaunya dari mana saja. Kamera ini terhubung ke jaringan melalui kabel PoE (Power over Ethernet) atau WiFi dan umumnya digunakan dengan NVR (Perekam Video Jaringan) atau DVR (Perekam Video Digital). Namun, kemananan jaringannya patut diperhatikan. Manajemen dan pengawasan keamanan jaringan kamera umumnya terletak pada switch PoE yang digunakan. Karena itu, Zyxel menawarkan switch PoE yang dirancang khusus untuk penggunaan kamera pengawas.

Melalui seri GS1350 Zyxel menawarkan pengalaman UI web yang cerdas dan intuitif, khusus untuk penggunaan kamera pengawas. Seri ini juga termasuk dalam ekosistem Zyxel NebulaFlex Pro, yang memungkinkan pengguna untuk memanfaatkan berbagai fitur manajemen dalam platform cloud Nebula.

Manfaat Pengawasan IP

  • Instalasi mudah
  • Port uplink tambahan
  • Cocok untuk instalasi semua ukuran CCTV
  • Jarak transmisi hingga 250 meter
  • Mendeteksi adanya masalah dan secara otomatis pulih dari kerusakan kamera IP

Cek informasi lebih lanjut di sini